Tips Memilih Warna Cat Untuk Kamar Anak

Jangan meremehkan pemilihan warna dalam sebuah ruangan. Warna ruangan yang tepat bisa secara tidak langsung memberikan efek positif terhadap mood seseorang yang berada di dalamnya. Apalagi bagi sang anak. Akan tetapi, pentingnya pewarnaan terkadang sering diabaikan, bahkan oleh para developer dan arsitektur.

Warna memiliki andil sekitar 60 persen bagian reaksi atas pilihan seseorang terhadap sebuah obyek, produk, atau tempat. Contohnya, apabila ada produk yang sama dengan warna berbeda dan setiap orang disuruh memilih, pasti akan berbeda jawabannya,

Berikut ini adalah beberapa karakter warna yang bisa menjadi masukan bagi Anda untuk menata kamar sang buah hati. Warna utama ini bisa juga dikombinasikan menjadi warna baru.

Merah
Identik dengan kekuatan, sensual, energik, dan semangat. Warna ini cocok digunakan sebagai aksen pada sebuah ruangan karena 5 warnanya yang mencolok. Berikan sedikil merah di ruang keluarga Anda untuk menghadirkan suasana berani untuk saling terbuka.

Kuning 
Memberikan kesan hangat, ceria dan menarik. Anda bisa memberikan sentuhan warna ini untuk menciptakan keceriaan di ruang keluarga atau di'ruang makan untuk memberikan kesan ceria dan meningkatkan selera makan orang.

Hijau 
Mampu menyegarkan suasana di setiap ruangan karena mewakili alam, lingkungan, kesehatan, keberuntungan, dan kesuburan. Warna ini cocok untuk diberikan di semua ruangan.

Biru 
Merupakan warna universal dengan simbol dari kedamaian, kestabilan, setia, langit, dan air. Warna ini memberikan kesan dingin dan santai. Berikan warna ini di kamar tidur sehingga rasa damai dan nyaman akan hadir. Agar tidak monoton, padu padankan dengan furnitur putih atau krem atau juga bjsa sebaliknya.

Merah muda
Mewakili kasih sayang. Aplikasikan warna ini pada kamar tidur putri Anda atau ruang keluarga Anda untuk menghadirkan rasa cinta di keluarga Anda.

Cokelat
Warna yang melambangkan kestabilan dan dekat dengan alam. Berikan warna yang muda di furnitur Anda agar hadir rasa mewah, nyaman, bijaksana, dan kuat.

Putih
Melambangkan kemurnian, bersih, dan merupakan warna yang netral. Warna ini cocok untuk seluruh ruangan karena bisa dipadupadankan dengan warna lainnya. Selain itu, putih bisa menghadirkan ketenangan dan menyegarkan pikiran.

Abu-abu 
Identik dengan gaya minimalis. Warna ini membuat suasana stabil, luas, tenteram, dan menghadirkan suasana dingin. Warna ini cocok dihadirkan di ruang tengah, tetapi tentu saja dengan cahaya yang harus diatur sedemikian rupa.

Simak Juga Artikel Berikut:



0 komentar:

Post a Comment

 
Design by Themes | Powered by Blogger | Bloggerized by Bincanganak
Free Automatic Backlink Family Blogs Top Parents blogs