Pencegahan alergi di rumah.
- Mengontrol debu. Dengan membersihkan permukaan lantai dan mencuci sesering mungkin seprei, Anda akan dapat mengontrol jumlah tungau atau debu di rumah Anda.
- Membersihkan debu dengan vacum cleaner.Meskipun pada saat pembersihan terkadang dapat memicu reaksi alergi, tetapi dengan mebersihkan debu sekali atau dua kali seminggu akan mengurangi volume debu dirumah. Pakailah masker saat melakukan pekerjaan rumah tangga dan memastikan anak anda tidak berada di dalam rumah pada saat mebersihkan debu.
- Mengurangi bulu hewan peliharaan.Jika Anda memiliki alergi, Anda harus menghindari hewan peliharaan dengan banyak bulu seperti burung, anjing, dan kucing. air liur Hewan, kulit mati, atau bulu halus hewan peliharaan, dapat menyebabkan reaksi alergi.
- Hindari spora jamur. Spora dan jamur tumbuh di daerah yang lembab. Jika bunda mengurangi kelembaban di kamar mandi dan dapur, bunda akan mengurangi kemungkinan terjadinya alergi. Memperbaiki kebocoran di dalam dan di luar rumah juga membersihkan permukaan yang berjamur pada daerah kamar. Tanaman dapat membawa serbuk sari beterbangan di udara yang bisa menyebabkan terjadinya alergi, jadi batasilah jumlah tanaman hias.
Di Sekolah.
Alergi di sekolah diderita jutaan orang setiap tahun. Gejala alergi, seperti bersin, hidung tersumbat dan sakit kepala, dapat membuat anak sulit untuk berkonsentrasi. Anak-anak mungkin menghadapi gejala alergi di kelas dan taman bermain. Bahkan, anak-anak di Amerika Serikat kehilangan sekitar dua juta hari sekolah setiap tahun karena gejala alergi dan asma. Orang tua, guru dan penyedia layanan kesehatan dapat bekerja sama untuk membantu mencegah dan mengobati alergi.
Caranya dengan memantau kelas dari tanaman, hewan peliharaan atau barang-barang lain yang mungkin membawa alergen. Dorong anak Anda untuk mencuci tangan setelah bermain di luar. Meskipun tidak mungkin menyediakan vakum untuk menghisap debu di kelas, tetapi dengan manjaga anak dari penyebab alergi maka kemungkinan terserang alergi di sekolah dapat dihindari.
0 komentar:
Post a Comment